Bireuen – Mata Garuda LPDP Aceh terus menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa tabung gas elpiji 3 kilogram dan beras kepada masyarakat terdampak banjir dan longsor di Aceh. Penyaluran bantuan tersebut dilaksanakan pada Senin (15/12/2025) di Gampong Pulo Nga, Kecamatan Kuta Blang, Kabupaten Bireuen.
Ketua Mata Garuda (MG) LPDP Aceh, Wildan Sani, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas alumni penerima Beasiswa LPDP terhadap masyarakat yang sedang menghadapi musibah bencana alam.
“Bantuan ini kami salurkan untuk membantu meringankan beban warga terdampak banjir dan longsor, khususnya dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Kami berharap bantuan gas dan beras ini dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat,” ujar Wildan Sani.
Ia menambahkan, Mata Garuda LPDP Aceh akan terus berupaya hadir dan berkontribusi dalam berbagai aksi kemanusiaan, terutama pada masa tanggap darurat dan pemulihan pascabencana.
Sementara itu, secara terpisah, PIC Relawan sekaligus Koordinator Penyaluran Bantuan, Ajmir Akmal, mengatakan bahwa proses pendistribusian bantuan dilakukan dengan melibatkan aparatur gampong dan relawan setempat agar bantuan tersalurkan secara tepat sasaran.
“Kami memastikan bantuan disalurkan langsung kepada warga yang benar-benar membutuhkan. Koordinasi dengan perangkat gampong dan relawan lokal menjadi kunci agar distribusi berjalan tertib dan merata,” kata Ajmir Akmal.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh relawan dan donatur yang telah berpartisipasi dalam kegiatan kemanusiaan tersebut. Menurutnya, dukungan berbagai pihak sangat berarti bagi kelancaran penyaluran bantuan dan pemulihan masyarakat terdampak bencana.[*]
