Bogor — IPB University resmi menetapkan pembentukan Fakultas Teknik dan Teknologi (FTT) sebagai fakultas baru. Pengumuman ini disampaikan Rektor IPB University, Dr. Alim Setiawan, saat melantik Prof. Dr. Slamet Budijanto sebagai Dekan Waktu Transisi FTT di Gedung Rektorat Andi Hakim Nasution, Kampus Dramaga, Bogor, Selasa (31/12/2025).
Rektor menjelaskan, FTT merupakan hasil transformasi kelembagaan dari Fakultas Teknologi Pertanian (Fateta) dan Sekolah Teknik (ST). Meski terjadi perubahan struktur kelembagaan, seluruh program studi tetap berjalan seperti sebelumnya tanpa perubahan kurikulum, dosen, maupun proses pembelajaran.
Menurutnya, transformasi ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat pengembangan sains, rekayasa, dan teknologi pertanian di IPB University. Keberadaan FTT diharapkan menjadi jembatan antara sains dan teknologi sekaligus membuka peluang kolaborasi yang lebih luas.
Rektor menegaskan mandat utama FTT tetap berlandaskan agromaritim dan biosains tropika, mengingat sektor pertanian dan pangan merupakan kepentingan strategis nasional dan global.
Dalam kesempatan tersebut, Rektor juga melantik sejumlah pejabat struktural di lingkungan FTT serta dua Supervisor Pelayanan Administrasi dan Umum. Pelantikan ini disebut sebagai momentum untuk memperkuat kepemimpinan, tata kelola institusi, dan percepatan transformasi IPB University.
Menutup sambutannya, Rektor berpesan agar seluruh pejabat menjaga integritas, memperkuat kolaborasi, dan mengedepankan semangat pelayanan, serta mengajak sivitas akademika IPB University menyongsong tahun 2026 dengan optimisme dan dedikasi. [dr]
