Jakarta - Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan menyambut malam pergantian tahun bersama warga terdampak bencana di Aceh, tepatnya di Kabupaten Bener Meriah, Rabu (31/12).
Kepala Staf Kepresidenan Muhammad Qodari menyampaikan kehadiran Presiden menjadi bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat yang sedang menghadapi musibah.
Qodari menegaskan penanganan bencana dan proses rehabilitasi di sejumlah daerah tidak akan mengganggu program prioritas Presiden pada 2026.
Pemerintah, kata dia, telah melakukan efisiensi anggaran serta memanfaatkan sumber pendanaan lain melalui penegakan hukum, seperti penataan kebun sawit, pencegahan penyelundupan, dan sektor pertambangan, sehingga agenda pembangunan tetap berjalan.[*]
