Tim Medis UGM Layani Pengungsi Banjir di Langkahan Aceh Utara


Aceh UtaraPemerintah Kabupaten Aceh Utara melalui Dinas Kesehatan menurunkan tim medis dari Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta untuk memberikan pelayanan kesehatan darurat kepada korban banjir di Gampong Tanjong Dalam, Kecamatan Langkahan, Minggu (7/12/2025).

Hal tersebut disampaikan oleh Kabid Kesehatan Masyarakat Dinkes Aceh Utara, Samsul Bahri, SKM, MKM. Tim medis UGM yang diterjunkan berjumlah 9 orang dan terdiri dari dokter spesialis anak, spesialis penyakit dalam, spesialis anestesi, spesialis ortopedi, serta apoteker.

Pelayanan kesehatan dipusatkan di titik pengungsian Tanjong Dalam dan sekitarnya, dengan jumlah pasien yang telah ditangani mencapai 120 orang. Keluhan yang ditangani meliputi luka-luka, infeksi, gatal-gatal, batuk pilek, gangguan lambung, serta penyakit rematik pada lansia.

Kegiatan tersebut turut didampingi oleh Plt Kepala Dinas Kesehatan Aceh Utara, Abdurrahman, SKM, MKM, Kabid Kesmas Samsul Bahri, Kapus Langkahan Swardi, SKM, Kapus Simpang Tiga Ns Sayed Azhar, S.Kep, serta tim dari dua puskesmas.

Samsul Bahri menambahkan bahwa tim medis UGM akan bertugas selama satu pekan di Aceh Utara dan akan bergerak dari satu titik pengungsian ke pengungsian lainnya untuk memastikan seluruh korban banjir mendapat layanan kesehatan yang memadai.[*]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama