Babah Krueng Aceh Utara Masih Bertahan di Pengungsian



Aceh Utara — Kondisi Gampong Babah Krueng, Dusun Tumpok Blang, Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara, pascabanjir bandang hingga kini masih sangat memprihatinkan. Sejumlah rumah warga dilaporkan mengalami kerusakan berat, sebagian lainnya masih dipenuhi lumpur tebal, bahkan beberapa rumah hanyut terseret derasnya arus banjir.

Hingga Minggu (12/1/2026), satu unit alat berat bantuan dari PT Abad Jaya telah dikerahkan sejak beberapa pekan lalu dan masih aktif bekerja. Alat berat tersebut digunakan untuk membersihkan akses jalan lintas yang tertimbun material banjir, termasuk lumpur serta tumpukan kayu di depan rumah-rumah warga yang terdampak.

Akibat bencana tersebut, sejumlah warga terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman, seperti tenda-tenda darurat, meunasah, serta rumah warga yang tidak terdampak langsung oleh banjir bandang.

Salah seorang warga, Jamaluddin, berharap pemerintah segera turun tangan membantu perbaikan rumah warga, menambah jumlah alat berat, serta mempercepat proses pembersihan lumpur dan material kayu. Ia juga mengharapkan penyaluran bantuan bahan pokok, mengingat hingga kini masih banyak warga yang bertahan di tenda pengungsian maupun lokasi darurat lainnya.

Menurutnya, meskipun satu unit alat berat bantuan dari PT Abad Jaya terus bekerja membersihkan material banjir, upaya tersebut dinilai belum mencukupi untuk mempercepat pemulihan lingkungan dan permukiman warga.

Lebih lanjut, Jamaluddin berharap adanya bantuan lanjutan dari pemerintah maupun para donatur untuk membangun kembali rumah-rumah warga yang hilang terseret arus banjir serta yang mengalami kerusakan parah. Terlebih, bulan suci Ramadan sudah di ambang pintu, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan aktivitas warga kembali normal seperti sediakala.[SB]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama